banner 300250
Nasional

Jumat Curhat, Polsek Penarik Raya Gelar Sinergitas Bersama Kwaran

1
×

Jumat Curhat, Polsek Penarik Raya Gelar Sinergitas Bersama Kwaran

Sebarkan artikel ini

MUKOMUKO – Polsek Penarik Raya, Polres Mukomuko, Polda Bengkulu dalam Jumat Curhatnya lakukan gelar sinergitas dengan Kwartir Ranting (Kwaran) pramuka Penarik di lokasi Jambore Ranting Desa Mekar Mulya pada Jumat (01/09/2023).

“Kegiatan Jumat Curhat tersebut dihadiri oleh Kanit Binmas Aiptu Wan Shiddik bersama Ketua Kwaran Penarik Sukardi ,S.Pd, Ketua Panitia Jamran Penarik Markisdi ,S.E beserta Pembina Gudep, Pembina Kwaran dan adik-adik Dewan Kerja Ranting Penarik.

550x300

“Kapolsek Penarik Raya IPTU Ahcmad Nizar Akbar,S.Tr.K ,M.H melalui Kanit Binmas Aiptu Wan Shiddik menyampaikan,” kegiatan Jumat Curhat tersebut bertujuan untuk menerima masukan dan saran terkait tugas pokok Polri khususnya Polsek Penarik Raya dan menjalin kerjasama dan pembinaan yang bersifat kepramukaan, kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk pembinaan terhadap anggota Pramuka yang ada di Kwaran Penarik,” terangnya.

“Anggota Pramuka Kwaran Penarik yang notabene masih pelajar perlu mendapatkan edukasi terkait kemandirian dan pelatihan tentang kegiatan kepolisian, disamping itu Pramuka adalah salah satu bagian elemen Polri yang membatu pelaksanaan tugas dilapangan dan juga sebagai perpanjangan tangan dari Polri memelihara keamanan dan ketertiban baik dilingkungan sekolah ataupun di masyarakat,”jelas Wan Shiddik.

“Pembinaan dan edukasi yang selama ini sudah berjalan dapat dipertahankan dan ditingkatkan karena Pramuka adalah wadah pembentukan karakter bagi generasi muda khususnya kemandirian dan kreativitas yang positif ” tutupnya. (Am)

error: mediapolri.id