JAKARTA — Kabar duka datang dari keluarga besar Polri dan dunia jurnalisme. Irjen Pol (Purn) Ricky Francois Wakanno, jenderal yang dikenal hangat dan selalu bersahabat dengan wartawan, wafat pada Minggu (23/3) di RS Bhayangkara Kramat Jati, Jakarta.
Beliau menghembuskan napas terakhir di RS Bhayangkara hari ini sekitar pukul 04.00 WIB, meninggalkan kenangan tentang pemimpin yang tak pernah memasang jarak dan selalu menjawab pertanyaan dengan senyum tulus.
Meski telah pensiun, nama Ricky Francois Wakanno tetap harum di telinga para pewarta. Sosoknya dikenal mudah diajak bicara, tak pernah menolak pertanyaan, dan selalu punya cara menjawab dengan ramah — bahkan saat topik yang dibahas begitu sensitif.
Semasa aktif berdinas, Irjen (Purn) Ricky Francois Wakanno kerap menjadi sumber informasi yang dipercaya. Ia tahu betul bagaimana menjaga hubungan baik antara polisi dan media, tanpa mengorbankan integritas. Bahkan setelah pensiun, banyak wartawan masih menghubunginya — sekadar untuk bertanya kabar, meminta saran, atau mencari arahan.
Hari ini, Polri kehilangan seorang panutan. Dunia jurnalisme kehilangan seorang sahabat sejati. Tapi senyum, kehangatan, dan teladan almarhum akan selalu hidup dalam ingatan kami.
Selamat jalan Jenderal. Dunia jurnalisme kehilangan sahabat terbaiknya.@Tengkuzunet