POLRI

Dirbinmas Polda Bali Bersama Gelar Program Pekarangan Pangan Bergizi di Lapas Bangli

0
×

Dirbinmas Polda Bali Bersama Gelar Program Pekarangan Pangan Bergizi di Lapas Bangli

Sebarkan artikel ini

BANGLI —  Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden Republik Indonesia, Polri melalui Direktorat Binmas Polda Bali melaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman yang dirangkaikan dengan penanaman bibit uwi ungu pada Program Pekarangan Pangan Bergizi Berkelanjutan di Lapas Kelas II A Bangli, Jumat (23/1/2026).

Kegiatan yang berlangsung pukul 09.15 hingga 10.30 WITA tersebut dihadiri Direktur Binmas Polda Bali Kombes Pol. Suwandi Prihantoro, Kapolres Bangli AKBP James Irianov Syaloom Rajagukguk, Kepala Lapas Kelas II A Bangli, serta unsur akademisi dan mitra masyarakat. Sebanyak 50 personel Ditbinmas Polda Bali turut ambil bagian dan terlibat aktif dalam pelaksanaan kegiatan.

550x300

Dirbinmas Polda Bali menegaskan bahwa peran Polri tidak hanya terbatas pada pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat, tetapi juga diwujudkan melalui kontribusi nyata dalam pembinaan ketahanan pangan. Upaya tersebut dilakukan lewat pendampingan, penguatan aspek keamanan, serta pemberdayaan masyarakat dan warga binaan.

Penanaman uwi ungu sebagai komoditas pangan lokal diharapkan mampu menanamkan nilai kedisiplinan, ketekunan, dan tanggung jawab, sekaligus mendorong kemandirian pangan yang berkelanjutan. Kegiatan penanaman dilaksanakan di lahan seluas 10 are dengan total 225 bibit uwi ungu sebagai bentuk sinergi Polri bersama jajaran pemasyarakatan dan para mitra strategis.@Red

error: mediapolri.id